Main Article Content

Abstract

Perkembangan zaman membawa dampak positif dan negatif. Salah satu dampak negatifnya adalah kurangnya pemahaman masyarakat terhadap DAGUSIBU. Oleh karena itu, penting bagi masyarakat untuk meningkatkan pemahaman mereka mengenai Dagusibu khususnya antibiotik. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mewujudkan kesadaran kolektif dalam pengelolaan obat di dalam keluarga terutama antibiotik. Metode yang dilakukan berupa pemaparan materi kepada responden dengan menggunakan alat peraga berupa leaflet, dalam kegiatan ini dilakukan pretest terlebih dahulu untuk menilai pengetahuan umum para responden, dilanjutkan dengan pemaparan materi dan diakhiri dengan postest yang dilakukan untuk membandingan tingkat pengetahuan responden. Hasil dari pretest yang ditanyakan mendapatkan nilai 90 dari 5 soal yang dijawab dari 5 peserta yang bisa menjawab pertanyaan tesebut, dan hasil dari post test setelah diberikan pemaparan materi didapatkan sebanyak 19 orang mendapatkan nilai>70 atau sekitar 57,57% dari total peserta serta mayoritas nilai sikap responden sebanyak 19 orang memberikan hasil yang positif. Kesimpulan dari kegiatan ini berupa meningkatnya pemahaman dan pengetahuan peserta setelah diberikan edukasi pentingnya DAGUSIBU antibiotik.

Keywords

Antibiotics DAGUSIBU Rational Education

Article Details