Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan waktu setimbang, pH optimum, kapasitas adsorpsi kulit pisang Kepok terhadap logam merkuri. Penelitian ini dilakukan menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 6 variasi waktu kontak, pH dan konsentrasi merkuri berturut-turut yaitu 10, 20, 30, 40, 50, 60 menit ; 1, 2, 3, 4, 5 dan 6 ; 10, 20, 30, 40, 50 dan 60 ppm. Setiap perlakuan diulang sebanyak dua kali. Dari hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa waktu setimbang proses adsorpsi dicapai pada waktu 30 menit dengan persentase penjerapan sebesar 99,89 % dan kapasitas penyerapan sebesar 29,96 mg/g, pH optimum pada pH 5 dengan persentase penjerapan sebesar 99,70 % dan kapasitas penyerapan sebesar 29,91 mg/g. Kapasitas adsorpsi (qmaks) dari merkuri sebesar 59,55 mg/g dengan persentase penyerapan sebesar 99,25 %, pada konsentrasi merkuri sebesar 60 ppm.

Keywords

kapasitas adsorpsi kulit pisang kepok merkuri.

Article Details