Main Article Content

Abstract

Penelitian tentang variasi morfologi katak pohon Polypedates leucomystax Gravenhorst, 1829 (Anura; Rhacophoridae) di Sumatera Barat telah dilakukan dari bulan Maret sampai September 2014. Pengambilan sampel dilakukan di Dharmasraya, Padang Panjang, Pasaman Timur, Solok, Padang, Pesisir Selatan dan Kayu Aro dengan metode survey dan koleksi langsung di lapangan, kemudian dilanjutkan di Laboratorium Taksonomi Hewan Jurusan Biologi Fakultas MIPA Universitas Andalas untuk pengukuran karakter morfometrik dan meristik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa P. leucomystax di Sumatera Barat memiliki variasi morfometrik yang tinggi, dan perbedaan antara populasi yang berada di dataran tinggi dan dataran rendah. Populasi dari Kayu Aro memiliki ukuran yang lebih panjang pada jarak moncong sampai mata (JMoM), jarak moncong sampai tympanum (JMoT), jarak hidung sampai tympanum (JHT) dan jarak hidung sampai mata (JHM) dibandingkan keenam populasi lainnya. Populasi P. leucomystax yang berada di dataran tinggi cenderung memiliki ukuran karakter kepala yang lebih panjang dibandingkan populasi dari dataran rendah, baik pada populasi betina maupun jantan.

Keywords

Morfometrik Polypedates leucomystax Sumatera Barat

Article Details